c_300_225_16777215_00_images_news_diazweb.jpeg

Lonjakan harga komoditas bawang putih hingga 70 ribu per kilo gram membuat Pemerintah Kota Tangerang Selatan melakukan oprasi pasar untuk menekan harga komoditas bawang putih.

Sabtu 11 Mei 2019 Pemerintah Kota Tangerang Selatan melalui Disperindag kota Tangerang Selatan bekerjasama dengan kementrian perdagangan RI dan Disperindag provinsi Banten telah melaksanakan operasi pasar bawang putih dalam Rangka Ketersediaan Pasokan dan Stabilisasi Harga (KPSH) di pasar serpong dan pasar jombang disaksikan oleh ibu irjen kementrian Perdagangan Ibu Srie Agustina, bapak wakil walikota, ka disperindag provinsi yang berlangsung sejak pukul 11:00 WIB dengan jumlah pasokan 3 ton, atau 150 karung, per karung 20 Kg dengan harga dijual ke pedagang Rp.25.000 /kg dengan harga discount tambahan berat bersih per karung 20 kg dibeli pedagang dengan harga Rp. 462.500/ karung, dengan ketentuan dijual ke pembeli oleh pedagang tidak boleh melebih Rp.32.500/Kg.

Data harga komoditi bawang putih melalui pagar tangsel per tanggal 10 mei 2019 harga bawang putih yang sempat ada peningkatan di hari 1-4 puasa di hari ke 5 sudah ada penurunan hingga sekitar harga 40-50 ribu di pasar serpong dan pasar jombang. Harapannya dengan adanya operasi pasar mampu menjaga ketersediaan bawang putih, mengendalikan harga tidak kembali naik dan makin mendekati normal atau stabil dan terkendali. Selain itu dilaksanakan secara bersamaan dengan kegiatan sidak bahan pangan berbahaya terhadap 21 jenis sample produk pangan oleh BPOM provinsi Banten. Kegiatan hari ini juga didamping tim satgas pangan polres tangsel, BI perwakilan Banten , BPOM provinsi Banten dan TPID Tangerang Selatan.