c_300_225_16777215_00_images_news_sanrah_food.jpg

TANGERANG SELATAN | Kedutaan Besar Republik Indonesia di Federasi Rusia merangkap Republik Belarus (KBRI Moskow) kembali menggelar Festival Indonesia ke-4 di Moskow.
Fertival  Indonesia kali ini dengan Tema “Visit Wonderful Indonesia: Enjoy Your Tropical Paradise“.

Ada yang menarik dari Festival Indonesia di Moskow yaitu keikutan salah satu binaan Disperindag Kota Tangerang Selatan “Sanrah Food” dengan produk “Sambal Hj Lina”.

Saat dikonfirmasi pemiliknya Hj Lina mengatakan, keikutsertaan Sanrah Food dalam festival Indonesia di Moskow merupakan yang kedua kalinya.  “Tahun lalu 2018, kita turut berpartisipasi dan di 2019 ini, Alhamdulillah kita ikut serta kembali.

Ditambahkan Hj Lina, terimakasih dukungan Pemerintah Kota Tangerang Selatan melalui Disperindag Tangsel yang sudah mendukung dan memfasilitasi cargo untuk angkut barang ke Moskow. Semoga ini menjadi motivasi kita para pelaku usaha di Kota Tangsel untuk lebih maju kedepan dan bangga dengan produk Kota Tangsel.

Kita dari Sanrah Food di Festival Indonesia, membawa produk unggulan Tangsel seperti,
– Sambal Hj Lina,
– Kerupuk HR,
– Bawang Goreng Dapur Kunci,
– Keripik Tempe Mama Caca,
-Rendang Alina,
– Kering Kentang,
– Bumbu Pecel dan lainnya yang merupakan produk unggulan Kota Tangsel.”ujarnya, Jum’at (09/08/19).

“Syukur Alhamdulillah, animo masyarakat di Moskow terhadap produk unggulan Kota Tangsel demikian tinggi. Semua produk Sanrah Food terjual habis tanpa ada yang sisa,”tuturnya Hj Lina dengan senyum bahagia.

Dikatakan Hj Lina, bahwa Festival Indonesia di Moskow berlangsung di taman yang luas dan indah serta strategis yaitu Taman Krasnaya Presnya.

“Taman ini terletak di pusat kota Moskow, tidak jauh dari Gedung Putih kantor Pemerintah Federasi Rusia dan dekat dengan World Trade Center (WTC). Bahkan yang pengunjung yang hadir dari sejumlah pejabat Indonesia dan warga Moskow itu sendiri.”jelasnya.

Selain itu, katanya lagi, Kita dari pelaku usaha dari berbagai daerah di Indonesia diberikan kesempatan untuk mempromosikan potensi masing-masing dan menjalin kerjasama di Rusia.

“Festival Indonesia ini merupakan ajang promosi perdagangan, investasi, pariwisata dan seni budaya terpadu sebagai bagian dari diplomasi ekonomi Indonesia di Rusia.”ungkapnya. (redsr